Cara Transfer Saldo DANA ke ShopeePay Tanpa Biaya Admin
Meski merupakan sebuah dompet digital, ShopeePay ini memiliki banyak kekurangan jika dibandingkan dompet digital lain seperti DANA atau OVO. Salah satu kekurangannya adalah dompet digital ini tidak memiliki aplikasi sendiri yang membuatnya hanya bisa digunakan di aplikasi Shopee.
Karena beberapa kekurangannya tersebut lah akhirnya banyak orang yang kurang tertarik dengan dompet digital ShopeePay dan memilih untuk tidak menggunakannya. Dari banyak orang tersebut, saya adalah salah satunya.
Tapi, akhirnya sayapun menyerah pada bujuk rayu Shopee yang terus-menerus mempromosikan ShopeePay dengan promo gratis ongkir. Akhirnya saya memutuskan menggunakan ShopeePay demi mendapatkan gratis ongkir untuk pembelian dua buah kaos polos di Shopee yang mana apabila tidak menggunakan ongkir maka harga ongkirnya sekitar 30% harga dua kaos polos yang saya beli tersebut.
Saat menggunakan ShopeePay, tentunya saya harus mengisi saldo terlebih dahulu. Nah, disini saya berpikir untuk mencoba top up ShopeePay lewat DANA dengan cara transfer saldo DANA ke ShopeePay saya. Hal itu tiba-tiba terpikirkan di kepala saya setelah mengingat bahwa ShopeePay juga merupakan dompet digital yang membuatnya seharusnya bisa menerima saldo dari dompet digital lainnya.
Setelah utak-atik sedikit dan menggunakan cara transfer saldo OVO ke ShopeePay sebagai panduan serta inspirasi, akhirnya saya berhasil menemukan cara transfer DANA ke ShopeePay, dan kabar baiknya transfer dari DANA ke ShopeePay ini tidak ada biaya transfernya alias gratis.
Itu dia sedikit cerita saya kenapa bisa menggunakan ShopeePay dan akhirnya menemukan cara transfer dari DANA ke ShopeePay. Penasaran bagaimana cara transfer yang saya maksud? Simak caranya di bawah ini ya.
Hal yang Harus Anda Perhatikan!
Sebelum masuk ke langkah-langkah cara transfernya, ada beberapa hal yang harus Anda perhatikan:
- Pastikan akun DANA Anda sudah Premium.
- Gratis transfer (gratis biaya admin) dengan minimal jumlah transfer sebesar Rp 50.000 dan hanya ada 10× kesempatan gratis biaya admin dalam satu bulan.
Cara Transfer Saldo DANA ke ShopeePay
- Buka aplikasi Shopee
- Buka tab Saya
- Buka menu ShopeePay dan pilih Isi Saldo
- Lalu, pilih opsi transfer Bank dan pilih Bank BRI atau Mandiri (hanya kedua bank ini yang bisa kita gunakan untuk transfer DANA ke ShopeePay). Disini saya memilih Bank Mandiri
- Tekan tombol Konfirmasi
- Salin nomor Virtual Account Bank Mandiri yang tertera
- Jika sudah, masuk ke aplikasi DANA
- Pilih Kirim dan pilih opsi Kirim ke Akun Bank
- Lalu, pilih Kirim ke Rekening Bank
- Pilih bank tujuan Mandiri atau BRI dan masukkan nomor Virtual Account yang sudah Anda salin tadi ke kolom Nomor Akun. Anda juga bisa memasukkan nomor Virtual Account Bank Mandiri secara manual dengan format 893 + nomor HP yang terdaftar di Shopee, lalu nomor Virtual Account Bank BRI dengan format 112 + nomor HP yang terdaftar di Shopee
- Tekan tombol Konfirmasi. Untuk kolom Alias bisa Anda kosongkan saja
- Masukkan jumlah nominal transfer yang Anda inginkan, lalu tekan tombol Konfirmasi
- Selanjutnya Anda akan diarahkan ke Laman Konfirmasi. Pada laman konfirmasi ini, perhatian nama tujuan transfer. Biasanya nama tujuan disini adalah username akun Shopee Anda
- Jika nama tujuan pengiriman dana sudah benar yaitu username akun Shopee Anda, tekan tombol Konfirmasi dan masukkan PIN DANA Anda
- Selesai. Biasanya saldo akan langsung masuk sesaat setelah Anda mentransfernya, untuk mengeceknya Anda bisa cek riwayat transaksi ShopeePay Anda, di sana akan tercatat Top Up Berhasil apabila transfer DANA ke ShopeePay Anda berhasil
Haha, demi gratis ongkir akhirnya apapun kita lakukan, seperti saya yang mencoba mengutak-atik aplikasi hingga akhirnya menemukan cara transfer DANA ke ShopeePay, dan seperti Anda yang rela browsing dan membaca artikel ini hingga selesai.
Note : Sebaiknya transfer saldo DANA ke ShopeePay secukupnya saja, jangan terlalu banyak atau menyimpan sebagian besar uang Anda di ShopeePay. Saya sarankan seperti itu karena ShopeePay hanya bisa digunakan untuk melakukan pembayaran transaksi yang ada di Shopee saja. Penarikan saldo (transfer) ShopeePay hanya bisa ke rekening Bank saja, sehingga jika Anda ingin transfer saldo ShopeePay ke DANA (atau dompet digital lainnnya), Anda harus mentransfer saldo ShopeePay tersebut ke rekening Bank lalu baru mentransfernya ke akun DANA.
Dengan cara diatas akhirnya saya bisa Top Up ShopeePay lewat DANA tanpa perlu jauh-jauh ke Indomaret/Alfamart, dimana Indomaret/Alfamart terdekat berjarak sekitar 15 KM dari rumah saya, maklum saya tinggal di desa. Dan akhirnya saya bisa beli dua kaos polos di Shopee tanpa harus membayar biaya ongkir yang jumlahnya sekitar 30% total harga dua buah kaos polos yang saya beli.
Untuk kedepannya mungkin saya akan tetap menggunakan ShopeePay. Bukan karena kelebihannya atau apa tapi demi promo-promo gratis ongkir yang membutuhkan pembayaran dengan ShopeePay, hahahaha.
Frequently Asked Questions
Berikut beberapa pertanyaan terkait topik yang kita bahas yang sering muncul dan jawabannya.
Apakah ada biaya admin (biaya transfer)?
Jawabannya bisa iya atau tidak. Anda tidak akan dikenai biaya admin apabila transfer saldo dengan jumlah nominal minimal Rp 50.000 dan Anda masih memiliki kesempatan gratis biaya admin dari 10× gratis biaya admin per bulan yang pihak DANA berikan.
Lalu jika Anda transfer dengan jumlah nominal di bawah Rp 50.000 atau kesempatan gratis biaya admin Anda sudah habis maka Anda akan dikenai biaya Admin. Biaya Admin DANA terhitung murah yaitu hanya Rp 4.500, cukup worth it bagi saya apabila dibandingkan saya harus ke Indomaret/Alfamart terdekat yang berjarak sekitar 15 KM jauhnya.
Berapa lama waktu yang dibutuhkan saldo untuk masuk ke ShopeePay?
Hanya butuh beberapa detik saja, biasanya saldo akan masuk ke ShopeePay sesaat setelah Anda menyelesaikan transfer saldo. Hal ini bisa terjadi karena Virtual Account menggunakan sistem cek otomatis sehingga transferan masuk akan segera terdeteksi sesaat setelah kita mentransfernya.
Apa yang harus dilakukan apabila terjadi kendala transfer?
Sejauh ini saya belum pernah mengalami kendala transfer, pastikan saja nomor Virtual Account dan bank Tujuan Anda sudah benar dan transfer akan berjalan lancar. Tapi, apabila Anda mengalami kendala, segera hubungi Customer Service DANA.
Baca Juga :
Penutup
Demikian yang bisa saya selaku admin blog MasKere sampaikan mengenai bagaimana cara transfer saldo DANA ke ShopeePay. Semoga penjelasan saya di artikel ini mudah dipahami dan bermanfaat bagi Anda. Apabila ada pertanyaan silahkan tanyakan di kolom komentar, insyallah akan saya jawab semampu saya. Jangan lupa juga untuk bagikan artikel ini ke teman-teman atau sosial media Anda
Sekian artikel kali ini, terimakasih telah berkunjung dan sampai jumpa di artikel-artikel blog MasKere berikutnya.
Posting Komentar